Blog ini merupakan kumpulan warta jemaat yang diterbitkan pada GPdI Immanuel Rerer-satu beserta berita-berita yang terkait dalam perjalanan pelayanan dari GPdI Immanuel Rerer-satu. Semoga dapat menjadi berkat buat banyak orang.

Ringkasan khotbah ~ Perubahan

Pengkhotbah: Pdt. Denny Wales S.Th.
Minggu, 16 Nopember 2014

Ibrani 2:1, Kejadian 1:3

Setiap orang pasti mempunyai masalah, dan setiap orang pasti ingin keluar dari masalah itu. Dalam pembacaan ini pada kitab Ibrani dikatakan "marilah kita lebih teliti lagi", dan pada kitab Kejadian dikatakan "Allah menciptakan dari gelap menjadi terang", dalam kedua ayat ini ternyata ada bagian penting  yang disebut perubahan, kata "lebih teliti lagi" pada kitab Ibrani menunjukan suatu perubahan dan "dari gelap menjadi terang" pada kitab Kejadian juga menunjukan  perubahan dan ternyata dari kedua bagian tersebut Tuhan menghendaki kita untuk berubah menjadi lebih baik.

Ternyata tidak semua terang itu baik, ada beberapa terang yang tidak baik, contoh:
1. Terang yang "beking kotor" seperti lampu botol.
2. Terang yang cuma dimuka saja seperti senter.
3. Terang yang "makang puji" seperti petromax.

Tapi terang yang sejati hanya terdapat pada Yesus Kristus. Ketika kita membaca Firman Tuhan, Tuhan akan menolong kita lewati pergumulan-pergumulan kita, karena Firman Tuhan bermanfaat buat kita seperti yang tertulis pada 2 Timotius 3:16, dalam ayat ini diberikan tips buat kita untuk dapat berubah menjadi lebih baik dari sebelumnya, yaitu:
1). Mau diajar, diajar lewat Firman Tuhan. Kita harus membuka hati dan pikiran kita untuk mau diajar oleh Firman Tuhan agar kita dapat berubah menjadi lebih baik.
2). Mau menyatakan kesalahan, saat kita bersalah mengakulah dan minta ampun pada Tuhan atas kesalahan kita, begitu juga saat orang lain bersalah terhadap kita ampuni mereka, jangan biarkan kita menyimpan amarah. Nyatakanlah kesalahan kita pada Tuhan dan berubahlah, karena keteika ada perubahan pasti ada kekuatan.
3). Mau memperbaiki kelakuan.
4). Mau di didik, orang yang berbahagia adalah orang yang merenungkan Firman Tuhan siang dan malam.

Marilah kita memperbaiki hidup kita. Dan saat kita sedang memperbaiki hidup kita, undanglah Yesus dalam proses tersebut, hati Yesus akan tergerak saat kita ingin berubah, saat kita datang beribadah.

Saat kita mulai menyatakan kesalahan maka kita akan mulai diperbaiki dan kemudian kita akan mau di didik. Dan percaya bahwa Tuhan sudah menyediakan yang terbaik buat kita yang selalu berharap pada-Nya (Ibrani 1:40a)

~ Pengkhotbah: Pdt. Deny Wales S.Th.
(Gembala GPdI Pinolantungan)
di Ibadah Umum - Minggu, 16 Nopember 2014

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Postingan Populer

Arsip Blog

Spotify

Recent Posts