Pdt. Henny Kumendong STh. | Minggu, 02 Feb. 2020
"Bertobatlah, sebab Kerajaan Sorga sudah dekat!"
~ Matius 3:2
Ayat ini sudah sangat sering kita dengar. Apakah ayat ini masih perlu bagi kita atau tidak, karena kita sudah beragama Kristen? Jawabannya adalah masih sangat perlu, ayat ini masih sangat relevan dengan kehidupan orang Kristen, karena walaupun beragama Kristen tapi sering kali kehidupannya bertentangan dengan kehendak Tuhan. Oleh karena itu ayat ini datang pada kita. Karena pertobatan harus kita alami secara terus-menerus.
Banyak tantangan dalam kehidupan kekristenan. Hal ini menuntut kita untuk memiliki pertumbuhan rohani dari hari ke hari. Bertobat berarti ada perubahan dalam kehidupan kita menjadi semakin sesuai dengan keinginan Tuhan.
Kehidupan kita perlu dibentuk agar menjadi sesuai dengan kehendak Tuhan. Butuh Firman Tuhan untuk membentuk kehidupan kita. Setiap hari kita harus bertambah-tambah didalam Tuhan. Jangan berhenti apalagi mundur, tapi berubahlah menjadi lebih baik, lebih sesuai dengan kehendak Tuhan.
Karena kerajaan surga sudah dekat. Biarlah kita sebagai orang-orang percaya dapat menghasilkan buah sesuai dengan pertobatan (ay. 8). Kita harus berbuah buah yang baik, karena jika tidak kita akan ditebang (ay. 10). Oleh sebab itu jika kita ingin menghasilkan buah yang baik, milikilah pertobatan. Berusahalah untuk menjadi seperti yang Tuhan inginkan. Lakukan Kehendak Tuhan.
Karena sebelum masuk dalam kerajaan Allah kita akan disaring apakah kita sesuai dengan kriteria Sorga atau tidak (ay. 12). Kita tidak tahu kapan Yesus datang dalam kehidupan kita, oleh karena itu berjaga-jagalah bertobatlah setiap hari. Firman Tuhan mengingatkan kita untuk mempersiapkan diri menyambut kedatangan Tuhan.
Jangan masa bodoh dengan kehidupan kita. Selama kita bisa melayani, selama kita bisa melakukan hal yang baik, lakukan itu untuk kemuliaan Nama Tuhan. Jangan lakukan hal-hal yang tidak berkenan dihadapan Tuhan. Buang hal-hal duniawi dalam kehidupan kita. Berusahalah untuk meninggalkan hal-hal yang tidak berkenan dihadapan Tuhan. Nyatakan bahwa kita adalah Anak Tuhan. Jadilah terang dalam kehidupan kita. Jangan tinggal dalam tradisi yang merusak kehidupan kerohanian kita. Kalau kita ingin diselamatkan, tinggalkan hal-hal yang tidak berkenan dihadapan Tuhan. Lakukan Firman Tuhan. Itu sebabnya marilah kita hasilkan buah-buah pertobatan sehingga kita dapat masuk dalam kerajaan Allah. (dr)
~ Pengkhotbah: Pdt. Henny Kumendong STh. (Dari Maluku)
Ringkasan khotbah di Ibadah Raya - Minggu, 02 Feb. 2020
Tidak ada komentar:
Posting Komentar