Sabtu, 24 Agustus 2019 ~ di Pantai Tuloun
Oleh kemurahan Tuhan, Ibadah Padang PELPRAP Wilayah 50 Kombi telah terselenggara dengan baik. Adapun pengkhotbah pada kegiatan tersebut adalah Pdt. Vecky Mamentu STh. dan ayat Firman Tuhan diambil dari Pengkhotbah 10:10.
Besi berguna untuk banyak hal. Besi dalam hal ini digambarkan seperti anak mudah yang mempunyai potensi yang sangat besar. Oleh karena itu mari asah kehidupan kita, kemampuan kita dan kerohanian kita. Raja Salomo yang masih sangat mudah dan belum berpengalaman, tapi Tuhan memilih dia sebagai raja, karena dia memiliki hubungan yang dekat dengan Tuhan, Tuhan memberikan apa yang dia minta yaitu hati yang penuh hikmat. Salomo meminta hal yang lebih mahal dari permata yaitu hikmat. Hikmat itu sangat penting dalam kehidupan kita, mintalah hikmat pada Tuhan (Yak. 1:5).
Hikmat ada 2 jenis, ada hikmat dari dunia ada juga hikmat dari Tuhan, hikmat dunia hanya berupa iri hati dan mementingkan diri sendiri. Tetapi hikmat dari Tuhan itu adalah murni, pendamai, peramah, penurut, penuh belas kasihan dan buah-buah baik, tidak memihak dan tidak munafik (Yak. 3:13-17). Mintalah hikmat pada Tuhan, karena dari Dialah segala harta hikmat dan pengetahuan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar