Blog ini merupakan kumpulan warta jemaat yang diterbitkan pada GPdI Immanuel Rerer-satu beserta berita-berita yang terkait dalam perjalanan pelayanan dari GPdI Immanuel Rerer-satu. Semoga dapat menjadi berkat buat banyak orang.

Ringkasan Khotbah ~ Miliki Jiwa yang Lain

Pengkhotbah: Pdt. Marlan Sofian Makaluas
Minggu, 07 Januari 2018

Tetapi hamba-Ku Kaleb, karena lain jiwa yang ada padanya dan ia mengikut Aku dengan sepenuhnya, akan Kubawa masuk ke negeri yang telah dimasukinya itu, dan keturunannya akan memilikinya.
Bilangan 14:24


Tugas kita adalah memuridkan setiap orang yang kita jumpai. Jadilah berkat ditengah lingkungan kita berada, miliki jiwa yang berbeda dengan dunia ini. Hidup didalam Tuhan itu berbeda, karena Roh kudus yang memberikan kita kemampuan untuk berjuang melewati tantangan-tantangan kehidupan ini selama Roh Kudus ada dalam hidup kita. Yang membuat kita berbeda adalah Firman Tuhan dan Roh Kudus.



Kaleb membawa kabar yang baik bagi umat Israel, karena dia mempunyai jiwa yang berbeda, dia tahu Tuhan pasti buka jalan ketika itu sesuai dengan rencana-Nya. Jabatan itu cuma kepercayaan, kalau jabatan itu datang dari Tuhan, Tuhan pasti buka jalan dan tidak ada yang bisa menutupnya. Sabarlah akan janji Tuhan, setialah akan hal yang kecil. Tuhan memberkati kita jika kita punya jiwa yang lain. Cara agar kita memiliki jiwa yang lain:

1) Miliki iman yang benar, kalau kita punya iman berarti kita punya Yesus, begitu pun sebaliknya jika kita punya Yesus berarti kita memiliki iman. Tak usah takut. Roh dalam diri kita lebih besar dari yang ada didunia ini. oleh karena itu miliki iman yang benar. Abraham, Nuh adalah tipe orang yang memiliki iman yang benar, walaupun mereka berjalan dengan kondisi yang bertentangan dengan logika manusia tapi mereka tetap yakin Tuhan akan menolong mereka. Dimata Tuhan kita semua sama, oleh karena itu miliki iman yang benar, siapapun kita Tuhan pasti tolong.

2) Miliki komitmen / prinsip yang benar. hidup hanya sementara miliki prinsip yang benar, sekali Yesus tetap yesus. Ada waktunya Tuhan, jangan ambisius dengan hal-hal lahiriah, tapi bangunlah hal-hal rohani dalam kehidupan kita, kejarlah hal-hal yang rohani. Gereja ada untuk saling melengkapi menyempurna-kan supaya sama-sama memilki prinsip dan komitmen yang benar.

Tetaplah setia jangan mundur, ikut Tuhan dengan sepenuh hati. Miliki iman dan prinsip yang benar. Tuhan mampu membuat mujizat dalam hidup kita. Dunia butuh bukti, oleh karena itu miliki karakter yang baik, miliki komitmen dan iman yang benar pada Tuhan. (dr)

~ Pengkhotbah: Pdt. Marlon Sofian Makaluas
(KP4 dari Sulawesi Barat)
di Ibadah Raya - Minggu, 07 Januari 2018
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Postingan Populer

Spotify

Recent Posts