Minggu, 20 April 2014. Waktunya merayakan Paskah... :) Memang bagaimana sebenarnya asal usul dari paskah ini? Dalam Perjanjian Lama hari raya paskah dirayakan untuk memperingati keluarnya bangsa Israel dari tanah Mesir, sedangkan dalam Perjanjian Baru paskah merupakan perayaan rangkaian peristiwa penebusan dari Yesus Kristus, mulai dari Kematian hingga Kebangkitan.
So, hari Minggu, 20 April 2014 dalam rangka perayaan Paskah (kebangkitan Yesus Kristus) jemaat GPdI Immanuel Rerer-satu mengadakan suatu Ibadah Umum diluar Gereja, yaitu di Pantai Parentek. Karena ini merupakan Ibadah Umum, ya seperti Ibadah hari Minggu atau Ibadah Paskah pada umumnya sehingga seluruh anggota jemaat terlibat dalam kegiatan ini. Transportasi pun disiapkan mulai dari mobil sampai motor.
Ibadah kali ini tergolong santai, namun tidak mengurangi makna dari Ibadah itu sendiri. Ibadah tetap berlangsung seperti biasa, namun suasananya yang berbeda, yang biasanya berada didalam gedung tertutup kini berada dalam gedung yang terbuka, dengan suara deburan ombak dan hembusan angin pantai menambah kekaguman kita terhadap ciptaan Yang Maha Kuasa.
Khotbah kali itu berjudul "Apa artinya Salib?" yang disampaikan oleh Pdt. Vecky Mamentu S.Th, dari khotbah ini kita dapat lebih memaknai apa arti dari Salib ini, terkadang orang hanya menggunakannya saja sebagai aksesoris namun hidupnya jauh dari salib itu sendiri. Secara singkat khotbah pada waktu itu memaparkan 3 Kuasa Salib yaitu:
- Kuasa Pengampunan Dosa.
Ada beberapa point tentang pengampunan dosa ini antara lain: - Pertama, tiga orang yang tidak dapat menerima pengampunan: (1) ketika orang tidak mau diampuni, (2) menghujat Roh Kudus, (3) kalau orang tidak mau mengampuni (mat 6:14)
Pada dasarnya sebesar apapun dosa kita jika kita datang minta ampun, akan diampuni (Yes 1:18). Bahkan Tuhan mengampuni kita 100%. Yang berbahaya adalah ketika iblis menuduh kita tentang dosa yang kita lakukan dimasa lalu atau yang belum diampuni, sehingga kita merasa tidak layak untuk meminta ampun. Dan Paskah itu sendiri sama dengan Salib, dan salib sama dengan Pengampunan.
Penghujatan terhadap Roh Kudus itu sendiri terjadi ketika kita sudah mengetahui pekerjaan Roh Kudus dalam hidup kita namun kita tidak mengakuinya. - Kedua, Apa tugas kita jika kita sudah diampuni?
Tugas kita adalah mengampuni orang lain (Mat 6:12), dalam Matius 6:12 ini mempunyai catatan alasan mengapa kita harus mengampuni yaitu pada Matius 6:14. - Masalah terbesar didunia ini adalah dosa, sehingga kuasa salib yang paling utama adalah pengampunan dosa
- Kuasa Kesembuhan (Yes. 53:1-5).
Ketika Yesus disalib Dia tidak hanya mengampuni tapi juga menyembuhkan sakit penyakit kita. Bilur sendiri artinya bekas luka akibat pukulan. Konsep pemulihan iman yang benar bukan berarti menyiksa diri kita seperti yang Yesus pernah terjadi pada Yesus saat penyaliban namun cukup dengan percayakan apapun perkara kita pada Yesus. - Kuasa Keselamatan (Kis 4:12),
Tidak ada seorang pun yang dapat memberikan kita keselamatan.
Dan diakhir khotbah ditutup dengan kalimat renungan "Tidak ada hal yang mampu untuk memalas kuasa Salib".
Selain Ibadah ada juga kegiatan berupa games, sepeti CCA (cerdas, cermat, alkitab), mencari telur paskah, makan kerupuk sampai makan buah langsat pun ada. Ya kegiatan sangat meriah menambah keakraban satu jemaat dengan jemaat yang lain.
Dengan kegiatan ini, Ibadah Gereja menjadi lebih dinamis, dan kami berharap acara-acara semacam ini dapat dilakukan dan dikembangkan, dan harapan kami agar lewat acara-acara semacam ini banyak jiwa-jiwa dapat dimenangkan dan nama Tuhan dapat dipuji dan dipermuliakan.
Berikut dokumentasi singka dari acara ini:
Semoga dapat menjadi berkat.
Tuhan Yesus Memberati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar